Kamis, 31 Maret 2016

Renungan

Apakah Membaca Renungan Bermanfaat?
Tergantung renungan apa yang Anda baca.
“Tapi, kalau hanya merenung saja percuma?”
Masalahnya, saya tidak menyebutkan merenung SAJA. Tidak pernah ada kata “saja” atau “hanya”. Berpikirlah cerdas, jangan sampai dengan pikiran selintas kita menghilangkan atau melewatkan manfaat merenung yang luar biasa.
Manfaat membaca renungan itu sangat besar. Untuk keberhasilan Anda dalam bisnis, dalam karir, bahkan untuk akhirat pun merenung sangat bermanfaat.

Apa Itu Renungan?

Renungan pemikiran mendalam terhadap cerita, analogi, anekdot, atau peristiwa untuk mendapatkan hikmah tertentu. Jadi merenung berbeda dengan melamun. Ada hasil yang kita dapatkan dari renungan, yaitu berupa hikmah. Dan hikmah itu selalu baik.
Apa istimewanya hikmah yang kita dapatkan dari renungan? Kuncinya adalah hikmah yang kita dapatkan hasil pemikiran mendalam dari sebuah cerita, analogi, anekdot, atau peristiwa akan langsung masuk ke dalam qalbu kita. Proses mendapatkan hikmah dari renungan adalah sebuah momen AHA atau pencerahan yang tidak akan mudah dilupakan. Inilah yang menjadikan hikmah dari hasil renungan akan awet menempel pada qalbu kita.

Renungan Ada Di Al Quran

Jika kita perhatikan, dalam al Quran banyak sekali ayat-ayat bahan renungan. Kisah dan peristiwa masa lalu mendominasi Al Quran yang pasti syarat dengan hikmah nilai-nilai luhur.
Allah memerintahkan kita untuk merenungi (tadzabur) alam agar kita bisa menemukan tanda-tanda kebesar Allah,
Dan Dia menundukkan malam dan siang, matahari dan bulan untukmu. Dan bintang-bintang itu ditundukkan (untukmu) dengan perintah-Nya. Sesungguhnya pada yang demikian itu benar-benar ada tanda-tanda (kekuasaan Allah) bagi kaum yang memahami (nya), (QS An Nahl:12)
Banyak perumpaan (analogi) dalam Al Quran yang akan membawa kita menemukan banyak hikmah yang tida ternilai harganya.
Di sekitar kita pun, banyak yang bisa kita renungi dan kita dapatkan hikmahnya. Atau kita juga bisa mendapatkan hikmah dari renungan-renungan yang sudah dilakukan oleh orang lain.

Badai Pasti Berlalu

Hidup seolah berada di sebuah bahtera yang berada di tengah samudra. Perlu perjuangan untuk membuat bahtera tersebut melaju menuju pulau impian. Jika tidak, behtera hanya akan terombang-ambing entah kemana.

Kita perlu terus menjadikan bahtera bergerak dan mengarahkannya ke arah pulau impian kita. Namun, kadang badai datang, membuat bahtera kita oleng bahkan hampir tenggelam.

Namun bahtera kehidupan memiliki sebuah keajaiban. Bahtera kehidupan tidak akan pernah tenggelam selama kita memiliki harapan. Oleng mungkin tetapi tenggelam tidak jika kita masih memiliki harapan bahwa kita akan sampai ke tujuan yang kita impikan.

Jika badai begitu lama menggoncang bahtera kita, jangan pernah menyerah, karena menyerah adalah satu cara pasti bahtera kita tenggelam. Harapan, membuat bahtera kita tidak akan pernah hancur dihantam gelombang dan tidak akan membuat bahtera kita karam.

Lalu, dari mana datangnya harapan? Harapan ada pada diri kita, sebab tidak ada badai yang melebihi kekuatan diri kita. Sebesar-besarnya badai masih dibawah kemampuan kita semua. Allah telah memberikan kekuatan yang sangat dahsyat pada diri kita atau mendatangkan badai yang besarnya masih ada dibawah kemampuan kita. Allah tidak pernah memberikan cobaan yang melebihi kemampuan kita.

Jagalah harapan bahwa selalu ada jalan keluar. Yakinlah bahwa kita bisa bertahan. Pasti ada sesuatu hikmah besar dibalik kesulitan yang kita hadapi. Semakin besar kesulitan, mungkin semakin besar dan bernilai hikmah yang akan kita dapatkan nanti. Jagalah harapan, karena badai pasti berlalu, Insya Allah.

Belajar Dari Kegagalan Lalat & Kesuksesan semut


Jika ditanya, adakah kegagalan itu? secara Nalar sehat seseorang akan menjawabnya dengan serentak,ya adalaah..masa sih ga ada yang namanya gagal.
Naahhh..Namun di situlah kunci nya.
Gagal dan sukses adalah bagaimana kita mempersepsikan makna gagal dan sukses.
Jika seseorang percaya kalau si gagal itu ada , maka ia pasti gagal, tapi sebaliknya, bila tidak mempercayai kegagalan maka ia akan sukses
Ada 3 cara seharusnya pikiran memandang sebuah kegagalan :
Pertama, gagal itu tidak ada.
Yang ada hanyalah hasil-hasil yang belum sesuai harapan. Bila saat ini sedang mengalami kegagalan, anggaplah itu sebagai pijakan kuat dan pelajaran terbaik untuk langkah berikutnya. Sepanjang masih ada usaha, belum bisa dikatakan gagal.
Kedua, gagal itu (baca: hasil yang belum sesuai dengan harapan) itu manusiawi.
Artinya Hanya Tuhan Yang Maha Tidak Pernah Gagal. Dengan kegagalan menjadikan kita mendekat pada Dzat Yang Maha Tidak Pernah Gagal yaitu Tuhan.
Ketiga, gagal itu pelajaran sangat berharga.
Dengan mengalami gagal, bila kita terus berusaha bangkit, kita mendapatkan banyak pelajaran dalam hidup. Manusia hebat adalah manusia yang mau belajar dari kegagalannya. Dibalik kegagalan tersimpan sejuta pengalaman hidup yang tak ternilai harganya.
Trus apa dong hubungannya dengan Lalat?dengan semut ?
Lalat adalah salah satu binatang yang tidak pernah belajar dari kegagalan dan tidak berani mencoba cara lain sehingga bisa meraih sukses.
Orang yang gagal sesungguhnya seperti halnya lalat.
Pernahkan anda melihat lalat berusaha keluar dan terhalang oleh sebuah kaca., sesekali melompat dan menerjang kaca itu, dengan tak kenal menyerah si lalat mencoba keluar dari kaca itu . Lalat itu merayap mengelilingi kaca dari atas ke bawah dan dari kiri ke kanan bolak-balik demikian terus dan terus berulang-ulang. Ia terus membentur-benturkan dirinya tanpa berusaha mencari jalan keluar
Hari makin petang si lalat itu nampak kelelahan dan kelaparan dan esok paginya nampak lalat itu terkulai lemas terkapar di lantai.
Loooh..bukankah lalat itu sudh berusaha ? dia sungguh-sungguh telah berjuang keras berusaha keluar dari pintu kaca itu namun ketika tak juga menemukan jalan keluar, dia frustasi dan kelelahan hingga akhirnya jatuh sekarat .
Pertanyaan nya, kenapa lalat itu gagal walaupun dia sudah berusaha sungguh2 & berusaha keras ?? kenapa tidak berhasil ? apanya yang salah ?
Berulang kali si lalat menggunakan cara-cara yang sama walaupun gagal untuk dilaluinya.
Akibatnya….?
lalat akan mati karena karena kehabisan tenaga dan mubazir menggunakan potensi dirinya.
Hal ini sangat berbeda jika kita melihat semut…..
Pernah liat semut saat dia terhalang mencapai tujuan nya?
Semut selalu berusaha mencari alternatif-alternatif jalan untuk meraih tujuannya. Jika terhalang maka ia akan berusaha mencari jalan terbaik dan terdekat baginya untuk memperoleh apa yang menjadi tujuannya.
Bagaimana dengan anda dalam menyikapi hambatan..? mau berusaha seperti lalat yang tak kenal menyerah dan telah mencoba berulang kali, hanya saja dia melakukannya dengan cara-cara yang sama”
atau seperti semut yang selalu berusaha mencari jalan terbaik, merubah arah dan cara

Rabu, 30 Maret 2016

Arti Kedewasaan....

Dewasa? Satu kata yang sangat sering diucapkan semua orang dan satu kata yang mempunyai beribu arti. Dewasa atau kedewasaan mungkin sama dengan cinta mempunyai banyak arti yang berbeda bagi setiap orang. Kedewasaan itu sebuah proses, sebuah proses yang pasti akan dirasakan dan dilewati oleh setiap orang. Kedewasaan bukan dinilai dari umur bahkan morfologi tubuh tapi kedewasaan itu dinilai dari sikap. Proses kedewasaan setiap orang pun berbeda-beda terkadang pertengkaran entah dari hubungan yang belum resmi seperti pacaran,sahabat,dan teman bahkan sampai pertengkaran dari hubungan resmi suami-istri,masalah dalam pekerjaan dan lainnya merupakan suatu proses yang sering terjadi dalam tahap kedewasaan. Dari hubungan tersebut banyak menimbulkan hal ketidakdewasaan sehingga pada saat itulah tahap kedewasaan seseorang dimulai dengan cara mereka menghadapinya.
Dalam menilai kedewasaan orang pun tidak ada tolak ukurnya karena dalam mengartikannya saja berbeda maka otomatis tolak ukur penilaian seseorang pun berbeda-beda namun menurut saya dewasa itu :
  • Kemampuan untuk mengambil suatu keputusan dalam hidupnya dan berani menghadapi setiap risiko atas pilihannya tersebut.
  • Tidak hanya memikirkan diri sendiri tetapi juga memikirkan kepentingan orang lain.
  • Tidak gegabah menghadapi suatu masalah.
  • Melihat segala sesuatunya dari berbagai sudut pandang.
  • Belajar dari kesalahan masa lalu.
  • Tegas terhadap diri sendiri.
  • Mampu membuat prioritas.
  • Tidak haus perhatian dari orang lain.
  • Tidak gampang terpengaruh dengan orang lain.
  • Dalam islam, dewasa adalah sudah mampu membedakan mana perintah Allah dan yang mana larangan Allah serta berusaha sebaik-baiknya untuk menjalankan perintahNya.

Ada pepatah yang mengatakan “Tua itu pasti tapi dewasa itu pilihan”. Yah memang benar, dewasa tidak lahir dengan sendirinya walaupun banyak yang mengatakan seperti itu namun pada kenyataannya kedewasaan tidak akan lahir tanpa usaha. Kedewasaan itu akan lahir jika terus berusaha untuk mengintrospeksi diri dan belajar memperbaiki diri. Adapaun menurut saya faktor yang mempengeruhi kedewasaan setiap orang yaitu :


  • Lingkungan Keluarga
Keluarga merupakan suatu faktor yang sangat penting dalam hal apapun. Dalam hal ini suasana keluarga bisa membentuk dan mendidik pola pikir dan tingkah laku seseorang. Jika dalam keluarga tersebut mengajarkan berfikir secara demokratis maka akan tercipta seseorang yang berfikir demokratis. Nah, begitu juga jika pada suatu keluarga mengajarkan berfikir dan bersikap secara dewasa dengan sewajarnya maka akan tercipta seperti itu. Namun itu pun tergantung pada kematangan berfikir individunya dan menyikapinya.

  • Lingkungan bergaul
Lingkungan yang terkadang dianggap sepeleh namun berbahaya. Disinilah salah satunya kita bisa dewasa atau tidak. Dalam memilih ataupun menentukan dengan siapa kita berteman atau bergaul. Jika kita bergaul dengan orang-orang yang sering berfikir negative maka hal ini akan membawa pemikiran kita akan sama dengan orang disekitar kita begitu sebaliknya jika kita bergaul dengan orang yang mempunyai pemikiran yang jernih,kritis,terbuka,mempunyai wawasan yang luas dan memotivasi maka pemikiran kita juga akan terbawa seperti itu. Maka dari itu carilah teman yang bisa membuat diri kita ke jalan yang lebih baik bukan yang hanya jalan ditempat bahkan mundur. Seperti juga halnya dalam memilih pasangan karena biasanya pasangan itulah yang bisa sangat mempengaruhi pemikiran kita, dalam memilih pilihlah seseorang yang bisa menuntun dan mengarahkan ke arah yang lebih baik dan tidak sia-sia bukan hanya mengajak untuk bersenag-senang atapun bahagia namun yang mengajak untuk senang dan sedih bersama, berjuang bersama, dan saling mengingatkan yang mana baik dan buruk serta tidak menuntut banyak hal namun sama-sama berusaha untuk mencapai tujuan yang sama. Pastinya menjalin hubungan yang bukan hanya 2 insan tersebut bahagia namun 2 insan tersebut mampu membahagiakan orang sekitarnya.

  • Membaca
Suatu hal yang jaman sekarang mungkin hal yang paling membosankan padahal dengan membaca kita bisa mengenal dunia. Dengan membaca kita bisa belajar untuk dewasa. Banyak orang yang bisa merubah dirinya menjadi dewasa ataupun lebih baik karena membaca buku motivasi dan sering menonton acara-acara motivasi. Jangan heran jika melihat orang yang sering membaca buku motivasi lebih semangat dan ceria dalam menjalankan setiap hal yang dilakukan. Jangan pernah meremehkan membaca.

Masa muda adalah waktunya untuk berkreasi,berprestasi sebanyak-banyaknya bukan untuk bergalau ria di social media. Setiap masa tidak akan pernah terulang maka dari itu dimasa muda sekarang gunakan sebaik mungkin. Sudah waktunya masa muda dan kedewasaan dijadikan suatu paket agar menghasilkan hal yang berguna. Investasikan diri menjadi pemuda/i yang dewasa dan berguna untuk diri sendiri,keluarga,teman/kerabat,bangsa,dan Negara. Kalau bukan dari sekarang melakukan perubahan, terus kapan? Dan kalau bukan dari diri sendiri, terus siapa?

Menilai Kadar Kedewasaan

menuntut kedewasaanKedewasaan seseorang merupakan buah dari proses. Dewasa tak dapat dinilai karena usia, juga tak dapat dinilai karena banyaknya pengalaman. Karena, kedewasaan merupakan sikap yang tak dapat diukur dalam susunan dan jumlah angka. Kedewasaan adalah sikap tanggungjawab, baik terhadap diri sendiri maupun orang lain. Kedewasaan merupakan sebuah proses tanggung jawab. Dimana, berani mempertanggungjawabkan semua hal yang berkaitan dengan jalan hidup yang telah dipilih. Termasuk, berani mengakui kesalahan, berani memperbaiki kekurangan dan berani berkata tidak walau berat. Dalam hidup, kita selalu dihadapi pada pilihan. Nah, kita manusia, telah memilih salah satu pilihan, maka jalankanlah pilihan itu secara baik hingga selesai. Jika tidak, maka sungguh dipertanyakan sikap dewasa (bertanggungjawab) pada diri sendiri. Mengapa seorang pria berani melamar gadis untuk dijadikan istri? Tidak lain karena dirinya siap bertanggungjawab (baik materi maupun spiritual) hingga akhir hayat. Sikap dewasa ini pun semakin terlihat ketika ia menjadi suami dan ayah dari anak-anaknya. Kadang, siang malam ia mencari nafkah lahir dan bathin agar keluarganya hidup bahagia. Tanggungjawabnya kepala keluarga menjadikan dirinya untuk terus bekerja. Inilah salah satu contoh kedewasaan. Tidak ada seorang pria di dunia ini yang sengaja menikahi seorang gadis hanya untuk satu malam. Karena, naluri manusia, tetap pada kebaikan. Akan ada rasa bersalah yang hadir kala melakukan perbuatan tercela. Tidak ada orang yang sengaja menikah untuk kemudian meninggalkan istrinya menjadi terlantar. Begitu juga saat seorang mahasiswa hendak melanjutkan pendidikan S2. Ketika pilihan itu diambil, pastinya ia sudah memperhitungkan untung rugi dan sebab akibat yang akan ditimbulkan. Jika tidak siap, maka ia akan membatalkan atau mengundurkan untuk melanjutkan pendidikan S2. Orang yang memiliki sikap dewasa, faham, dirinya tidak bisa “main-main” saat kuliah. Jika tidak siap, maka ia memilih mundur. Saat ini, sering sekali kita menemui generasi muda yang selalu menjalani kegiatan atau aktivitas setengah-setengah. Misalnya organisasi. Padahal aktivitas pada organisasi itu telah menyebabkan waktu yang terpakai (seharusnya bisa digunakan untuk kegiatan lain), dana keluar (seharusnya bisa dipergunakan untuk membeli buku, misal), pikiran terkuras dan lain. Paling parah, kegiatan yang kita ikuti melalui seleksi dan kita telah berhasil masuk dengan menyingkirkan banyak teman-teman lainnya. Bisa jadi, teman-temannya sangat serius dan bercita-cita untuk masuk organisasi tersebut. Kita nyaris tidak berani bertanggungjawab atas apa yang telah kita pilih. Belum lagi satu langkah, kita malah memilih mundur. Kita terlalu takut pada bayangan dan cobaan yang kerap datang. Jadi, siapa yang paling dewasa diantara kita? Yaitu mereka yang berani bertanggungjawab terhadap pilihan (jalan hidup) yang diambil. Dan tidak pernah menjalaninya setengah-setengah. Mereka akan tetap serius dan fokus menyelesaikan semuanya hingga berhasil.

Rabu, 23 Maret 2016

Manajemen Strategi

Pengertian Manajemen Strategi Manajemen strategi atau manajemen strategik adalah keterampilan (seni), teknik, dan ilmu dalam merumuskan, mengimplementasikan, dan mengevaluasii serta mengawasi berbagai keputusan-keputusan fungsional sebuah organisasi (perusahaan bisnis ataupun non bisnis) yang selalu terpengaruhi oleh lingkungan eksternal dan internal dengan kondisi yang selalu berubah sehingga bisa memberi kemampuan pada perusahaan dalam pencapaian sasaran atau tujuan yang sudah ditetapkan. Manajemen Strategi Baca juga artikel sebelumnya : Pengertian Manajemen Proses Manajemen Strategi Berdasarkan dari Definisi Manajemen Strategi diatas, proses dalam Manajemen Strategi meliputi beberapa tahapan: Pengamatan Lingkungan, Perumusan Strategi, Impelmentasi Strategi, Evaluasi Strategi Perumusan Manajemen Strategik Perumusan manajemen strategi perusahaan bisa meliputi pengembangan misi usaha, mengidentifikasikan sebuah peluang dan ancaman dari eksternal, mengukur serta menetapkan kelemahan maupun kekuatan internal perusahaan, menetapkan sasaran jangka panjang, menimbang alternatif lain, dan memilih strategi khusus yang akan diterapkan pada kasus kasus tertentu Cakupan perumusan strategi meliputi obyek baru yang akan dikerjakan, obyek usaha yang akan ditingggalkan, mengalokasikan sumber daya baik itu financial ataupun non finansial, memutuskan apakah dibutuhkan sebuah pengembangan aktivitas ataukah diversifikasi produk, memutuskan pasar domestik atau internasional, dibutuhkan merger atau akuisis apa tidak, menghindar dari akuisisi perusahaan oleh perusahaan pesaing. karena tidak ada perusahaan yang memiliki sumber daya yang tak terbatas, maka sebuah strategi harus berani untuk memutuskan suatu strategi alternatif yang bisa memberikan dampak yang positif yang terbaik supaya memberi keuntungan yang maksimal bagi perusahaan. Sebuah strategi harusnya memberi keunggulan komparatif dan pada akhirnya bisa memberikan keunggulan yang kompetitif dalam jangka panjang, hal itu haruslah menjadi penting bagi manajemen strategi. Mengimplementasi Strategi Sering disebut juga tahapan dari aktivitas manajemen strategi. Dalam tahap mengimplementasikan strategi ini perusahaan menetapkan tujuan atau sasaran perusahaan tahunan, menyusun kebijakan, memotivasi para karyawan dan mengalokasikan sumber daya agar strategi yang telah disusun bisa dijalankan. Implementasi strategi ini meliputi budaya yang mendukungg pengembangan perusahaan, menyiapkan anggaran, memanfaatkan system informasi, memotivasi sumber daya manusia supaya mau menjalankan dan bekerja sebaik mungkin. Implementasi strategi membutuhkan disiplin dan kinerja yang tinggi serta imbalan jasa yang mencukupi. Mengevaluasi dan Pengawasan Strategi Evaluasi dan Pengawasan strategi adalah tahap akhir didalam proses manajemen strategi. seluruh strategi adalah subyek moditifikasi di masa mendatang, sebab berbagai faktor baik eksternal maupun internal akan terus mengalami sebuah perubahan. Evaluasi Strategi meliputi beberapa hal: Mereview faktor faktor ekternal dan internal yang merupakan dasar bagi setiap strategi yang sedang dijalankan Mengukur kinerja yang sudah dijalankan Mengambil sebuah tindakan perbaikan apabila terjadi ketidak sesuaian Evaluasi strategi ini sangat dibutuhkan bagi perusahaan karena suatu kesuksesan usaha yang diraih saat ini bukan menjadi keberhasilan dimasa mendatang. Bahkan seringkali kesuksesan usaha pada masa sekarang bisa memunculkan persoalan yang baru dan berbeda. Pun demikian bila mengalami kegagalan, maka persoalan yang baru muncul dan harus dihadapi supaya bisa menghidupkan kembali aktivitas bisnis yang telah gagal Didalam perusahaan besar, proses perumusan (formulasi) strategi, implementasi, pengevaluasian dan pengawsan strategi ada tiga tingkatan hierarki, tingkatan corporate, tingkat divisi serta tingkatan fungsional. Prinsip Manajemen Strategi Prinsip Manajemen Strategi Dibagi menjadi: Perencanaan Strategi Merembes (menembus), seluruh manajer diberbagai divisi harus belajar untuk berfikir secara strategis, seluruh tingkat managerial akan terlibat didalam manajemen strategi dengan berbagai cara tertentu. tiap pola dan cara yang akan dipakai berbeda namun masih mengarah pada sasaran yang sama, tujuan yang ditetapkan Perencanaan Komprehensif, maksudnya adalah perencanaan yang berdasarkan pada kebutuhan serta pengembangan bisnis, tidak dibuat dengan asal asalan Kompenen Proses Manajemen Strategis Ada beberapa komponen dalam proses manajemen strategi, diantaranya: Misi Organisasi (perusahaan), merupakan gambaran tujuan tentang keberadaan perusahaan. misi ini meliputi type, ruang lingkup serta karakteristik tindakan yang akan dijalankan Tujuan, tujuan merupakan hasil akhir dari sebuah kegiatan. disini akan ditegaskan hal apa ayang akan digapai, kapan waktunya, dan berapa yang harusnya dicpai. Strategi, merupakan suatu keterampilan atau ilmu dalam memenangkan sebuah persaingan. persaingan adalah perebutan konsumen (pangsa pasar) dan konsumen setiap saat akan mengalami perubahan, maka strategi hendaknya dikelola dengan sedemikian rupa supaya tujuan perusahaan bisa tercapai Kebijakan, kebijakan merupakan cara dalam mencapai sasaran perusahaan. kebijakan mencakup garis pedoman, aturan-aturan dan prosedur untuk menyokong usaha pencapaian sasaran atau tujuan yang sudah ditetapkan Profil Perusahaan, menggambarkan kondisi perusahaan baik itu keuangan, sumber daya manusia (SDM) dan sumber daya fisik lainnya. Lingkungan Eksternal, merupakan seluruh kekuatan yang akan memberikan pengaruh terhadap pilihan strategi serta mendifinisikan kondisi kompetisinya Lingkungan Internal, lingkungan internal mencakup seluruh unsur bisnis yang terdapat pada perusahaan Analisa Strategi dan Pilihan, hal ini ditujukan kepada keputusan dalam investasi untuk masa mendatang Strategi Unggulan, merupakan rencana umum serta komprhensif atas semua aktivitas utama yang ditujukan pada usaha pencapaian sasaran dalam lingkungan yang bersifat dinamis Strategi Fungsional, adalah penjabaran strategi umum yang nantinya dijalankan oleh divisi Landasan Dasar untuk Manajemen Strategi Manajer strategi harus bisa menganalisa fungsi utama dari bisnis yang ada dan mengerti cara mempengaruhi suatu proses manajemen strategi dan mengetahui bagaimana cara mengintegrasikan-nya. Manfaat hubungan fungsi bisnis dengan proses manajemen strategi tak bisa diabaikan. Umumnya ada 3 fungsi utama binis: Fungsi Produksi Fungsi Pemasaran Fungsi Keuangan Selain tiga diatas masih ada fungsi yang lainnya seperti SDM (sumber daya manusia), pengembangan dan riset, serta hubungannya dengan masyarakat. kesemua fungsi memiliki pengaruh langsung yang sangat besar pengaruhnya terhadap Manajemen Strategi

Selasa, 15 Maret 2016

Mitos-mitos Seputar Asuransi Jiwa

JAKARTA, KOMPAS.com — Memiliki asuransi saat ini memang sudah menjadi kebutuhan. Ada beberapa mitos seputar asuransi jiwa yang harus Anda ketahui agar bisa lebih bijak sebelum memutuskan untuk membeli. 1. Orang muda tidak perlu asuransi jiwa Tidak ada yang tahu berapa umur kita akan berhenti. Meski masih muda, kita tidak bisa memastikan apakah tidak ada kerugian yang terjadi ketika meninggal dunia. Mungkin saja di saat muda atau lajang kita meninggalkan utang kartu kredit atau paling tidak uang pengobatan rumah sakit ketika mengalami sakit parah sebelum meninggal. Bagi yang memiliki keluarga yang pas-pasan, asuransi jiwa juga bisa membantu keluarga dari yang ditinggalkan tersebut. Kemudian, ketika Anda mengambil dan membeli asuransi jiwa pada saat masih muda, hal ini akan membuat Anda bisa mendapatkan premi dengan biaya paling rendah. 2. Harga asuransi jiwa terlalu mahal Biaya premi asuransi jiwa beragam, tergantung pada kemampuan Anda. Tersedia berbagai pilihan yang bisa Anda beli. Faktor usia dan kemapanan akan menentukan berapa biaya premi yang Anda bayar. Selain itu, Anda bisa memilih sistem per tahun atau sistem per bulan dan nilai tersebut fleksibel, bisa Anda tambah sesuai dengan kemampuan pendapatan Anda. 3. Kebijakan asuransi jiwa semuanya sama Hal ini yang perlu Anda cermati bahwa produk asuransi jiwa bisa berbeda-beda dan memiliki kelebihan-kekurangan sendiri. Maka dari itu, ketika Anda akan membeli suatu produk asuransi jiwa, tidak hanya harga yang dilihat, tetapi juga poin-poin ketentuan mengenai asuransi jiwa tersebut. 4. Ibu rumah tangga tidak butuh asuransi Faktanya tidak seperti itu. Ketika suami Anda meninggal dunia maka dengan adanya asuransi jiwa, kebutuhan Anda masih bisa dipenuhi walau pasangan Anda tidak ada lagi untuk mencukupi kebutuhan Anda mengenai sandang, pangan, rumah, dan sebagainya. 5. Beli asuransi jiwa itu ribet Sekarang tidak seperti itu lagi karena para agen asuransi sudah akan mendatangi Anda dan menjelaskan mengenai detailnya kepada Anda. Jika Anda masih bingung dan memiliki pertanyaan, tak perlu sungkan untuk menanyakannya. Oleh karena itu, Anda tidak perlu repot. Selain itu, Anda bisa mengakses situs resmi pihak asuransi yang akan Anda gunakan.

9 Jurus Ampuh Menolak Agen Asuransi

Berikut 9 Jurus Ampuh cara Menolak Agen Asuransi . Pernahkah Anda didatangi oleh agen asuransi? Atau saat ini malah dikejar-kejar Agen Asuransi. Apa yang ada di benak Anda saat itu? Apakah menurut Anda asuransi ada manfaatnya? Apa persepsi Anda tentang asuransi?. Cukup banyak tanggapan yang muncul, ada yang berkonotasi negatif tetapi ada juga yang positif. Namun Bagi Anda yang ingin Menolak Asuransi berikut ada jurus ampuh Cara Menolak Asuransi : 1) Saya tidak punya uang untuk beli asuransi Orang yang tidak mampu membeli asuransi sebenarnya justru orang yang lebih membutuhkan asuransi dibandingkan dengan orang yang mampu membelinya. Jika anda tidak dapat membayar semua tagihan saat anda sehat dan dapat bekerja, bagaimana mungkin anda akan dapat membayarnya saat anda sakit dan tidak memiliki penghasilan? Asuransi adalah rekening AJAIB yang akan dapat mengurus pembayaran semua tagihan-tagihan lainnya jika anda menderita sakit kritis, cacat tetap, atau meninggal dunia. Asuransi harus menjadi prioritas pertama, setelah kebutuhan pokok terpenuhi, untuk dibayarkan didalam rencana pengeluaran bulanan anda. 2) Saya masih punya cicilan kredit rumah Ketika Anda memiliki kredit rumah, anda harus terus menerus membayar sejumlah besar uang selama 10 atau 15 tahun ke depan. Anda memang dapat memenuhi kewajiban tersebut, tapi apakah keluarga anda dapat membayarnya jika anda meninggal dunia atau mengalami cacat tetap sebelum cicilan kredit tersebut selesai? Marilah pastikan keluarga anda akan tetap tinggal di rumah yang indah, rumah yang telah anda berikan bagi mereka untuk selamanya. 3) Saya tidak butuh asuransi Saya sangat setuju Anda tidak membutuhkannya. Apakah menurut Anda seorang yang menjadi cacat tetap karena suatu kejadian membutuhkan asuransi? Apakah orang yang baru saja terkena serangan jantung & harus mengeluarkan uang 150 juta untuk biaya operasi membutuhkannya ? Apakah orang yang meninggal dunia membutuhkannya ? Ya ! mereka membutuhkannya tetapi tidak dapat membelinya pada saat itu. Asuransi harus dibeli justru pada saat Anda tidak membutuhkannya. Karena pada saat Anda membutuhkannya, mungkin Anda sudah tidak dapat membelinya lagi. itulah Asuransi. Anda hanya dapat membeli asuransi ketika Anda sehat. Anda membeli asuransi dengan kesehatan Anda dan membayarnya dengan uang Anda. Jika Anda tidak lolos pemeriksaan kesehatan, maka Anda tidak akan dapat membeli asuransi walaupun Anda memiliki uang. Inilah saat yang tepat bagi Anda untuk membeli asuransi. 4) Saya diskusikan dulu dengan istri saya Jika Anda menanyakan kepada istri Anda apakah Anda perlu membeli asuransi jiwa, maka istri Anda pasti berpikir, “Jika saya meminta suami saya untuk membeli, mungkin suami saya akan mengira bahwa saya mengharapkan suami meninggal agar saya menjadi seorang janda kaya“ Namun jauh di dalam hati & pikirannya mungkin ia memikirkan apa yang akan terjadi pada dirinya dan anak-anaknya, jika suaminya meninggal dunia. Bagaimanapun juga Anda telah menempatkan istri Anda ke dalam keadaan yang sulit. Asuransi adalah hadiah yang terbaik yang Anda belikan untuk istri Anda. Anda tidak perlu berdiskusi dengannya. Anda dapat langsung membelinya. Setelah Anda menerima polisnya barulah Anda bawa polis tersebut & berkatakan padanya : “Kekasihku, sepanjang masa hidupku aku akan menjaga dan mencukupi segala kebutuhan kita, makanan, pakaian, tempat tinggal, pendidikan anak kita. Tetapi jika suatu hari nanti saya meninggal dunia, maka polis inilah akan menjagamu serta mencukupi setiap kebutuhan makanan, pakaian, tempat tinggal, pendidikan sama seperti yang sekarang saya sediakan. Sebesar inilah cintaku padamu dan pada keluarga kita“ Itulah bukti sesungguhnya dari cinta Anda. Istri Anda akan semakin mencintai Anda. 5) Saya ingin membandingkan dengan Asuransi perusahaan lain Ini adalah gagasan yang baik, tahukah Anda ada berapa puluh perusahaan asuransi jiwa di Indonesia dan jika Anda tidak membuat perbandingan dengan setiap perusahaan tersebut maka Anda tidak akan sungguh-sungguh tahu apakah Anda telah mendapatkan yang terbaik. Betulkah demikian ? Ada satu kelemahannya. Bagaimana jika terjadi sesuatu pada diri Anda selama masa Anda membanding-bandingkan semua perusahaan ini ? Anda telah yakin bahwa Anda membutuhkan perlindungan. Sementara Anda akan melakukan perbandingan, bukankah sebaiknya Anda sudah dilindungi terlebih dahulu ? Jadi sementara Anda membandingkan, Anda dapat menikmati perlindungan cuma-cuma dengan fasilitas “FREE LOOK” sehingga selama 2 minggu setelah menerima polis, Anda dapat membuat perbandingan dengan tenang. 6) Biarlah Tuhan yang menyediakan segalanya Ya, Anda benar, saya sependapat dengan Anda. Dan kalau Anda sadar Tuhan yang telah mengirim saya untuk menolong Anda dan itu sebabnya saya ada di sini dan datang kepada Anda. Tuhan yang memelihara kita dan menyediakan segala kebutuhan kita. Tuhan juga telah melengkapi kita dengan kepandaian & kebijaksanaan untuk memenuhi kebutuhan-kebutuhan kita. Tetapi apakah Anda hanya tinggal diam di kamar tidur sepanjang hari? Tentu tidak kan..? 7) Anda terlalu memaksa, saya tidak mau membeli dari Anda Jika Anda tidak ingin membelinya dari saya, tidak masalah. Jika saya terlalu mendesak Anda, saya mohon maaf. Tidaklah penting bahwa Anda membeli asuransi ini dari saya, tetapi saya mohon setelah Anda membaca ini, tolong segera angkat telpon Anda dan panggilah agen lain. Saya mohon maaf sekali lagi kalau saya telah berbuat kesalahan, kadangkala saya tanpa sadar terlalu memaksa calon klien. Namun saya benar-benar tulus & jujur melakukannya. Ketika anak saya menolak minum obat ketika dia sakit, saya akan memaksanya walaupun dia tidak suka. Demi kebaikan dia karena saya tahu bahwa setelah makan obat dia akan sembuh. Saya juga melakukan hal yang sama sekarang, saya memaksa Anda demi kebaikan Anda sendiri. Apakah Anda pernah melihat dokter yang memaksa pasiennya untuk menjalani operasi ? Mereka percaya dan yakin pada apa yang mereka lakukan, demikian juga saya percaya & yakin pada apa yang saya lakukan. Saya percaya dengan tulus bahwa semua orang memerlukan asuransi. Teman saya juga agen lho, aku akan ambil dari dia Jikalau Anda memiliki teman baik yang juga menjadi agen asuransi jiwa, seharusnya saat ini Anda telah memiliki polis asuransi. Ketika ternyata Anda belum memiliki polis asuransi, maka orang tersebut bukanlah sahabat sejati Anda, tetapi sayalah teman Anda. Yang namanya temen sejati adalah orang yang bisa bantu kita pada saat kita kesusahan. Kalo kita masuk rumah sakit, biasanya teman kita bawa buah, agen asuransi bawa duit. Saya ingin menjadi teman yang memaksa Anda untuk menandatangani surat pengajuan polis saat ini yang akan memberikan jaminan keamanan bagi keluarga Anda. 9) Asuransi bertentangan dengan agama saya Sahabat netter, berapakah uang yang biasa Anda gunakan untuk kebutuhan makanan sehari-hari keluarga Anda ? Jika Rp 50 ribu per hari atau setahunnya setara dengan Rp 50 ribu x 365 hari = Rp 18,5 juta rupiah. Dengan demikian, jika Anda membeli program asuransi senilai 200 juta rupiah, maka ini akan menyediakan cukup untuk makan keluarga Anda selama 10 tahun mendatang. Apakah Tuhan akan menghukum Anda karena Anda telah menyediakan makanan untuk keluarga Anda jika Anda meninggal dunia atau cacat tetap ? Tidak ada agama yang menyatakan bahwa membeli asuransi jiwa itu bertentangan dengan agama. Menurut agama Islam, dosa hukumnya jika Anda tidak menyediakan kebutuhan keluarga Anda walaupun Anda sedang tidak berada di sekitar mereka. Ada seseorang sahabat yang mengatakan bahwa asuransi bertentangan dengan agamanya dan ia tidak ingin membeli polis apapun. Ia menjalankan sebuah usaha. Setiap kali saya melakukan perjalanan ke luar kota, saya akan mampir ke rumah makan tersebut untuk minum teh dan makan, semabari beristirahat. Suatu hari ketika saya mampir ke sana, saya melihatnya berjalan pincang saat melayani saya. Saya menanyakan apa yang terjadi. ia berkata bahwa baru 3 bulan sebelumnya ia menjalani operasi by pass jantung. saya menasihati dia agar beristirahat, namun ia mengatakan bahwa ia harus membuka usahanya selama 24 jam sehari untuk membayar hutang-hutangnya. ia terpaksa harus meminjam uang sebesar 150 juta rupiah kepada sanak saudaranya untuk biaya operasi tersebut. Saya menanyakan di mana istrinya berada? Ia mengatakan bahwa istrinya sedang berjualan makanan di kantin sekolah agar mendapatkan uang tambahan untuk membayar pinjamannya. Ia berkata bahwa ia menyesali keputusannya untuk tidak mengikuti program asuransi yang saya tawarkan pada saat sebelum semua hal tersebut terjadi. Jika ia membeli program asuransi tersebut ia tidak perlu membuka rumah makannya selama 24 jam dan menderita untuk melunasi hutangnya. Ia mengatakan lagi bahwa Ia juga tidak berani membayangkan apa yang akan terjadi dengan keluarganya jika ia meninggal dalam operasi. bagaimana cara keluarganya harus melunasi hutang-hutangnya. Orang inilah yang mengatakan kepada saya bahwa ia tidak tertarik untuk membeli asuransi, hanya karena hal itu bertentangan dengan agamanya. Ia berkata “Saya telah menerima informasi yang salah yang mengatakan bahwa asuransi jiwa bertentangan dengan agama saya. sekarang saya merasa bahwa justru dengan saya tidak membeli asuransi jiwa itulah bertentangan dengan agama saya, karena saya telah membuat keluarga saya menderita dan membuat istri saya terpaksa harus mengemis pada keluarganya untuk membiayai operasi saya. saya telah membuat dia susah”. Jadi apapun alasan Anda …. Memiliki sebuah polis asuransi adalah Pilihan Cerdas. “Memang benar dan saya yakin Anda telah mengatakan hal sebenarnya, Anda sering dikejar oleh agen-agen asuransi, tapi disaat yang sama apakah bapak bapak sadar kalo kematian juga sedang mengejar Anda?, begitu kematian mendapatkan anda tidak akan ada lagi agen yang akan mengejar Anda, kan lebih baik saya (Agen Asuransi) yang mendapatkan bapak terlebih dahulu sebelum kematian yang mendapatkan Anda“

PRUlink syariah assurance account

PRUlink syariah assurance account adalah sebuah investasi syariah yang unik. Terutama Fleksibilitas dalam memilih satu atau kombinasi dari tiga pilihan alokasi dana investasi untuk pengembangan dana Anda di masa depan. Produk ini memungkinkan kita untuk mengubah proteksi, menambah investasi, dan cara pembayaran yang sesuai dengan kebutuhan kita setiap saat. PRUlink syariah assurance account menjadi pilihan perlindungan terbaik bagi Anda dan Keluarga untuk manfaat Rawat Inap, Kecelakaan maupun Penyakit Kritis; termasuk Proteksi untuk Anak-anak dan Pendidikan mereka dan tentunya Masa Pensiun Anda sendiri. Anda juga felksibel untuk mengubah semua manfaat asuransi dan ivestasi di atas kapanpun sesuai kebutuhan Anda. Manfaat : • Memberikan santunan meninggal dunia atau cacat total dan tetap sebesar uang pertanggungan. • Memiliki fasilitas withdrawal atau penarikan nilai tunai sebagian. • Anda bisa menggunakan fasilitas premium holiday di mana Anda diperbolehkan untuk berhenti membayar premi selama jangka waktu tertentu. • Dapat memilih jenis investasi sesuai dengan profil risiko yang Anda inginkan. • Anda diperbolehkan untuk menambah perlindungan asuransi dengan memiliki asuransi tambahan.

Pengertian Asuransi Syariah

Pengertian Asuransi Syariah berdasarkan Dewan Syariah Nasional (DSN) dan Majelis Ulama Indonesia (MUI) adalah sebuah usaha saling melindungi dan tolong menolong di antara sejumlah orang melalui investasi dalam bentuk aset dan/atau tabarru’ yang memberikan pola pengembalian untuk menghadapi risiko tertentu melalui Akad yang sesuai dengan syariah. Asuransi Syariah adalah sebuah sistem di mana para peserta mendonasikan sebagian atau seluruh kontribusi/premi yang mereka bayar untuk digunakan membayar klaim atas musibah yang dialami oleh sebagian peserta. Proses hubungan peserta dan perusahaan dalam mekanisme pertanggungan pada asuransi syariah adalah sharing of risk atau “saling menanggung risiko”. Apabila terjadi musibah, maka semua peserta asuransi syariah saling menanggung. Dengan demikian, tidak terjadi transfer risiko (transfer of risk atau “memindahkan risiko”) dari peserta ke perusahaan seperti pada asuransi konvensional. Peranan perusahaan asuransi pada asuransi syariah terbatas hanya sebagai pemegang amanah dalam mengelola dan menginvestasikan dana dari kontribusi peserta. Jadi pada asuransi syariah, perusahaan hanya bertindak sebagai pengelola operasional saja, bukan sebagai penanggung seperti pada asuransi konvensional. Tabarru’ Definisi tabarru’ adalah sumbangan atau derma (dalam definisi Islam adalah Hibah). Sumbangan atau derma (hibah) atau dana kebajikan ini diberikan dan diikhlaskan oleh peserta asuransi syariah jika sewaktu-waktu akan dipergunakan untuk membayar klaim atau manfaat asuransi lainnya. Dengan adanya dana tabarru’ dari para peserta asuransi syariah ini maka semua dana untuk menanggung risiko dihimpun oleh para peserta sendiri. Dengan demikian kontrak polis pada asuransi syariah menempatkan peserta sebagai pihak yang menanggung risiko, bukan perusahaan asuransi, seperti pada asuransi konvensional. Oleh karena dana-dana yang terhimpun dan digunakan dari dan oleh peserta tersebut harus dikelola secara baik dari segi administratif maupun investasinya, untuk itu peserta memberikan kuasa kepada perusahaan asuransi untuk bertindak sebagai operator yang bertugas mengelola dana-dana tersebut secara baik. Jadi jelas di sini bahwa posisi perusahaan asuransi syariah hanyalah sebagai pengelola atau operator saja dan BUKAN sebagai pemilik dana. Sebagai pengelola atau operator, fungsi perusahaan asuransi hanya MENGELOLA dana peserta saja, dan pengelola tidak boleh menggunakan dana-dana tersebut jika tidak ada kuasa dari peserta. Dengan demikian maka unsur ketidakjelasan (Gharar) dan untung-untungan (Maysir) pun akan hilang karena: 1) Posisi peserta sebagai pemilik dana menjadi lebih dominan dibandingkan dengan posisi perusahaan yang hanya sebagai pengelola dana peserta saja. 2) Peserta akan memperoleh pembagian keuntungan dari dana tabarru’ yang terkumpul. Hal ini tentunya sangat berbeda dengan asuransi konvensional (non-syariah) di mana pemegang polis tidak mengetahui secara pasti berapa besar jumlah premi yang berhasil dikumpulkan oleh perusahaan, apakah jumlahnya lebih besar atau lebih kecil daripada pembayaran klaim yang dilakukan, karena di sini perusahaan, sebagai penanggung, bebas menggunakan dan menginvestasikan dananya ke mana saja. sumber : http://asuransisyariah.asia/product/4/94/Pengertian-Asuransi-Syariah .